Apa saja gangguan saluran cerna yang sering muncul saat berpuasa?
Berpuasa dapat menimbulkan beberapa gangguan pada saluran cerna, diantaranya:
- Dispepsia. Dispespsia berhubungan dengan rasa tidak nyaman pada ulu hati, rasa penuh, mual dan muntah yang sering timbul pada orang yang sedang berpuasa. Oleh karena itu, penting untuk mengatur waktu dan total asupan makanan, serta mengonsumsi obat-obatan untuk menurunkan produksi asam lambung, sehingga akan menurunkan risiko munculnya gangguan tersebut.
- Gastroesofageal refluks atau GERD. GERD merupakan salah satu masalah saluran cerna yang mengganggu di bulan puasa. GERD merupakan naiknya asam lambung ke kerongkongan disertai adanya rasa tidak nyaman atau panas seperti terbakar. Pemicu GERD ketika bulan puasa adalah asupan makanan yang terlalu banyak saat sahur dan berbuka puasa, makan makanan yang banyak mengandung lemak, minum minuman berkarbonasi ataupun kafein, mengunyah makanan dengan mulut terbuka, merokok, dan langsung tidur sehabis makan. Beberapa hal yang dapat menurunkan resiko GERD saat berpuasa adalah tidak sahur dan berbuka secara berlebihan, mengurangi konsumsi rokok dan alkohol, serta menghindari tidur setelah makan dengan beraktivitas atau beribadah.
Baca juga: 5 Hal Penting Bagi Pasien Peradangan Usus (IBD) yang Ingin Berpuasa - Keluhan pada lambung yang berhubungan dengan adanya luka atau tukak pada lambung dan usus halus sering menjadi kendala saat berpuasa. Hal ini disebabkan oleh asupan makanan yang kurang tepat dan konsumsi obat-obatan yang tidak teratur. Keluhan yang ditimbulkan dapat berupa nyeri pada ulu hati yang dapat disertai dengan mual dan muntah. Keluhan ini sering berulang apabila pola makan pasien kurang baik atau konsumsi makanan dan minuman yang mempunyai kandungan asam yang cukup tinggi. Dengan menjaga pola makan seimbang dan teratur di bulan puasa, serta mengonsumsi obat lambung seperti H2 bloker (ranitidin) atau proton pump inhibitor (omeprazole) maka kondisi tukak pada saluran cerna dapat dikendalikan selama berpuasa. Beberapa studi menunjukkan bahwa kondisi tukak saluran cerna sama atau bahkan lebih baik dibandingkan sebelum berpuasa berdasarkan pemeriksaan endoskopi.
- Dari beragam gangguan pada saluran cerna yang sering muncul saat berpuasa, rasa penuh pada perut dan bertahak (bersendawa) merupakan dua gejala yang paling banyak ditemukan. Sedangkan yang paling jarang ditemukan adalah diare. Beberapa gejala gangguan saluran cerna lainnya diantaranya mulut yang terasa pahit dan kering, hilangnya selera makan, nyeri ulu hati, rasa terbakar pada ulu hati, mual, dan muntah.
,
Leave a Reply